Catatan Abe - Ujung yang Berbeda
[Catatan Abe] Aku rasa kita sedang berada di ujung nya, bukan satu ujung. Melainkan ujung yang berbeda, dua ujung yang berhadapan namun terpisah jurang yang dalam.
Maju kita tak bisa, karena pasti akan terjatuh.
Mundur hanya akan membuat kita semakin jauh.
Mundur hanya akan membuat kita semakin jauh.
Tapi hanya itu satu-satunya cara agar aku dan kamu selamat dari jurang dalam yang kita tidak tau dasar nya seberapa.
Mundur lah kamu, seraya ku lihat dirimu dari ujung sini, mulai lah dari awal dan melangkah lah ke arah yang berbeda, karena kesini hanya ada jurang yang tak mungkin kau lewati.
Segera kabari angin jika kamu sudah sampai di tujuan yang baru, agar aku bisa melanjutkan langkah ku. Bukan mundur, tapi maju, dan ku rasa kau tau kemana aku akan pergi.
Semoga bahagia.
Posting Komentar untuk "Catatan Abe - Ujung yang Berbeda"